Oleh-oleh Khas Wisata Gunung Padang Cianjur Gula Semut dan Gula Aren Gunung Padang

Banyak sekali makanan ringan atau cemilan yang di sediakan oleh para pelaku wisata di berbagai tempat wisatanya masing-masing untuk para wisatawan yang berkunjung ke tempat yang di tujunya, memang kurang sempurna juga bagi diri saya sendiri bila berkunjung ke salah satu tempat wisata tanpa ada makanan yang menjadi ciri khas ditempat tersebut untuk di jadikan makanan ringan atau cemilan serta untuk dijadikan oleh-oleh untuk dibawa pulang ke rumah dan sebagai salah satu bukti bahwa pernah singgah liburan ke tempat itu.

Baca juga : Wisata Gunung Padang Cianjur Tempat Wisata di Cianjur yang Bersejarah dan Harga Tiket pun Murah

Pada artikel kali ini mimin mau memperkenalkan beberapa macam kuliner yang berada di tempat Wisata Situs Megalitikum Gunung Padang Cianjur, yang bisa pengunjung bawa kerumah untuk dijadikan oleh-oleh dari tempat tersebut, adapun oleh-oleh ciri khas dari tempat Wisata Gunung Padang di antaranya :

Gula Aren Gunung Padang 

Gula aren ini menjadi salah satu ciri khas oleh-oleh Wisata Situs Gunung Padang Cianjur, yang di sediakan para pelaku wisata untuk dijadikan bahan oleh-oleh bagi para pengunjung dengan harga yang murah tentunya.

Gula aren tersebut di olah oleh masyarakat setempat dengan alat sederhana yang bahannya dari air nira pohon aren yang rasanya terasa manis kalau diminum. Air nira tersebut diolah dengan cara di masak beberapa jam dalam sebuah wajan yang besar diatas tungku api kayu bakar, diulek dan dicetak pakai cetakan dari ruas bambu yang di potong-potong sesudah dicetak maka jadilah gula aren yang warnanya menjadi warna coklat kemerahan dan dikenal namanya menjadi (gula merah) lalu dibungkus pakai kulit pohon pisang (GEBOG= Bahasa Sunda) yang kering dan diikat dengan dua ikatan sisi kanan dan sisi kiri dengan tali dari bambu sehingga menjadi sebuah batangan dengan isi 4 buah gula dengan panjang ukuran batang 30 cm dan gula aren atau gula merah siap untuk di pasarkan serta para pengunjung pun bisa membelinya karena sudah disediakan oleh para pelaku wisata di warung dan kedai sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang ke rumahnya masing-masing.

Gula Semut Gunung Padang

Gula semut yang berada di tempat Wisata Gunung Padang terbuat dari air batang pohon nira sama halnya dengan bahan gula aren dan cara pembuatannya hampir sama dengan gula aren, hanya saja ada perbedaan sedikit ketika air nira sudah matang tidak di cetak pakai cetakan dari bambu seperti gula aren, tetapi terus menerus di ulek di dalam wajan yang besar sehingga menjadi butiran-butiran pasir dan terus di saring dengan saringan yang sudah tersedia supaya adonan gula semut yang kasar menjadi butiran-butiran halus sebesar semut-semut yang kecil serta langsung dikemas ke dalam kemasan dan siap di pasarkan. 

Baca juga : Situs Megalitikum Gunung Padang Situs Tertua Se-Asia Tenggara

Gula aren maupun gula semut rasanya sama-sama manis karena terbuat dari bahan yang sama dan gula semut ini banyak di sukai oleh para pengunjung wisata gunung padang serta dijadikan oleh-oleh sama mereka ketika pulang kerumahnya.

Kopi Asli Gunung Padang

Selain gula aren atau gula merah, ada lagi olahan dari masyarakat setempat yang disediakan oleh para pelaku wisata yaitu Kopi Gunung Padang yang mempunyai ciri khas tersendiri, selain rasanya enak juga  wangi kopi aslinya menempel di hidung dan terasa nikmat ketika diminum, para pengunjung bisa menikmati seduhan kopi asli yang telah tersedia diwarung dan kedai kopi sambil menikmati pemandangan yang indah diatas puncak wisata situs gunung padang dan tersedia juga kopi bubuk dalam kemasan dengan harga relatif murah untuk dijadikan sebagai oleh-oleh bagi para pengunjung penggemar kopi.

Baca juga : 5 Oleh-Oleh Makanan Khas Surabaya Favorit Wisatawan



0 Response to "Oleh-oleh Khas Wisata Gunung Padang Cianjur Gula Semut dan Gula Aren Gunung Padang "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel